Sahabat pembaca Info Honorer, sudah tahukah anda bahwa sebanyak 135 tenaga honorer kategori 2 (K2) diajukan Pemerintah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) ke pemerintah agar dilakukan pengangkatan menjadi pegawai negeri sipil (PNS), untuk memenuhi kebutuhan tenaga PNS yang selama ini sangat jauh dalam mencapai angka ideal suatu daerah.
Hal tersebut diungkapkan, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten PALI, Yuhairuddin SE. Menurut Yuhairuddin, jumlah 135 tenaga honorer K2 tersebut, semuanya merupakan tanaga guru yang sudah lama mengabdi di wilayah Bumi Serepat Serasan ini, mulai dari tingkat SD, SMP, dan SMA.
"Semuanya merupakan tenaga guru. Pengajuan tersebut sudah kita lakukan sejak 2014 lalu. Harapan kita semuanya bisa dilakukan pengangkatan, karena saat ini kita sangat kekurangan tenaga PNS. Untuk mencapai angka ideal suatu pemerintahan, terutama tenaga guru," kata Yuhairuddin, Jumat (18/11).
Berita ini bersumber dari Sumatera Ekspress.
0 Response to "Pemerintah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) mengajukan sebanyak 135 tenaga honorer K2 ke pemerintah agar dilakukan pengangkatan menjadi PNS."
Post a Comment