Fakta Menakjubkan Bangsa Aztec

Hampir 200 tahun lamanya Aztec menguasai suatu wilayah yang sekarang merupakan bagian dari Meksiko. Kerajaan mereka berakhir pada tahun 1519 bersama dengan kedatangan Spanyol. Bangsa Aztec adalah pembangun yang hebat juga pengrajin yang pandai, namun peradaban mereka juga sangat haus darah. Kaum Aztek atau Aztec adalah orang Amerika Tengah dari sentral Meksiko yang kaya dengan warisan mitologi dan kebudayaan. Aztek merupakan satu dari beberapa kebudayaan, yang disebut secara umum sebagai "nahuas" mengikut bahasa mereka. 

Legenda Aztec (dikutip dari wikipedia)Aztek merupakan satu dari beberapa kebudayaan, yang disebut secara umum sebagai "nahuas" mengikut bahasa mereka. Ketika kaum Aztek sampai ke lembah Anahuac, mereka dianggap oleh nahuas lain sebagai yang paling tidak berperadaban, jadi mereka memutuskan untuk belajar, dan mengambil dari kaum- kaum lain, mereka banyak belajar dari Toltec tua (yang sering dikelirukan dengan kebudayaan Teotihuacan yang lebih tua. Kaum Aztek menggabungkan beberapa tradisi dicampurkan dengan tradisi mereka sendiri. Karena itu mereka mempunyai beberapa mitos penciptaan, satu darinya menggambarkan empat era sebelum dunia sekarang, kesemuanya berakhir dengan malapetaka. Era kelima akan kekal disebabkan pengorbanan hero kepada matahari. Dongeng ini dikaitkan dengan kota tua Teotihuacan, yang telah musnah ketika kaum Aztek tiba. Mitos yang lain menggambarkan dunia sebagai ciptaan dewa kembar, Tezcatlipoca dan Quetzalcoatl. Tezcatlipoca kehilangan kakinya dalam proses ciptaan dunia dan semua gambaran dewa ini menggambarkan Tezcatlipoca tanpa kaki dan menampakkan tulang. Quetzalcoatl juga dikenali sebagai Tezcatlipoca Putih. 
Menurut legenda, mereka mengembara ke Lago de Texcoco di Meksiko Tengah dari suatu tempat di utara yang dikenali sebagai Aztlán. Mereka dipandu oleh dewa mereka Huitzilopochtli. Ketika mereka tiba di sebuah pulau di tengah danau, mereka melihat burung elang memakan seekor ular ketika bertengger di atas kaktus nopal, gambaran yang sesuai dengan ramalan yang menyuruh mereka membuat pemukiman baru di situ. Kaum Aztek membuat kota mereka yang dikenal sebagai Tenochtitlan. Tempat tersebut, pada masa sekarang merupakan pusat kota Meksiko. Burung Elang legendaris itu pun juga terdapat dalam bendera Meksiko.
sumber foto dari boombastis.com

Ibu Kota
Fakta Menakjubkan Bangsa AztecBangsa Aztec datang ke pusat Meksiko sekitar tahun 1345. Mereka membangun sebuah kota besar di pulau di Danau Texcoco. Mereka menyebutnya Tenochtitlan (sekarang Mexico City). Raja Aztec, istana-istananya dan pendeta-pendetanya hidup di sana.

Penyembahan
Bangsa Aztec menyembah banyak dewa. Dewa Matahari disebut Huitzilopochtli. Pendeta-pendeta Aztec mengorbankan hewan dan manusia kepada dewa ini dalam keadaan hidup-hidup. Mereka mengeluarkan jantung korbannya hidup-hidup.

Akhir Bang Aztec
Penakluk Spanyol, Hernan Cortes, mengalahkan bangsa Aztec. Pasukannya memiliki kuda, senapan, dan senjata logam. Sebagian bangsa Aztec percaya bahwa Cortes adalah dewa ular berbulu, Quetzalcoatl
TAHUKAH KAU!Bangsa Aztec tidak mempunyai uang. Sebagai gantinya mereka berdagang bulu dan biji kopi.

Fakta-fakta tentang Ritual Aztec

1. Saat melakukan ritual, pendeta Aztec mengecat hitam tubuh mereka sebagai pengenal bahwa mereka adalah seorang pendeta.

2. Setiap kali orang Aztec menaklukkan sebuah kota, mereka menambahkan semua dewa dari kota tersebut ke agama mereka. Itu sebab, agama Aztec selalu mendapatkan tambahan dewa baru.

3. Suku Aztec menguburkan anggota keluarga mereka di dalam rumah!

4. Ritual aneh Aztec termasuk mendandani orang-orang khusus yang terpilih meniru dewa tertentu untuk kemudian dibunuh sebagai korban bagi dewa tersebut.

5. Orang Aztec percaya bahwa para dewa menginginkan pengorbanan sebagai imbalan atas bantuan yang akan diberikan. Jadi skala pengorbanan tergantung pada bantuan dewa yang diperlukan.

Untuk bantuan yang penting tak jarang mereka memotong telinga, lidah, dan bahkan alat kelamin mereka sendiri untuk dikorbankan.

6. Saat anak perempuan lahir, ia akan diberikan bingkisan pot, alat tenun, dan batu pencuci, diiringi doa pendeta sebagai berikut, “Peranmu akan menjadi istri dan ibu dari prajurit masa depan”. Orang yang membantu kelahirannya lantas memanggil dewi Yoalticitl untuk memberkatinya.

7. Jika anak laki-laki lahir, ia akan diberikan busur, anak panah, dan perisai dada, diiringi doa pendeta sebagai berikut, “Kau telah datang ke dunia ini untuk memberikan matahari darah musuh-musuhnya untuk diminum, dan untuk memberi makan tanah dengan tubuh mereka “.

8. Ritual pengorbanan manusia didasarkan pada kepercayaan bahwa para dewa akan meninggalkan mereka jika tidak mendapatkan “air yang berharga”, yaitu darah.

9. Keyakinan ini diperdalam dengan kepercayaan bahwa tiga dewa utama Aztec – Huitzilopochtli, Quetzalcoatl, dan Tezcatlipoca- mengorbankan diri dan menawarkan jantung mereka kepada matahari.

Suku Aztec percaya bahwa jika mereka tidak melakukan pengorbanan, matahari tidak akan terbit keesokan harinya.

10. Perempuan diperbolehkan menjadi pendeta selama mereka tidak menikah.

11. Jika orang miskin berpakaian seperti orang kaya, ia akan dihukum dengan rumahnya dibongkar. Jika ia bersalah lagi, maka hukumannya adalah dieksekusi. 

Sumber dari amazine.co/
(bft)

0 Response to "Fakta Menakjubkan Bangsa Aztec"

Post a Comment