Pesona Curug Sodong di Kawasan Geopark Ciletuh Sukabumi

Dengan telah resmi ditetapkannya Geopark Ciletuh-Palabuhanratu sebagai bagian dari jaringan geopark dunia atau UNESCO Global Geopark (UGG), kawasan Sukabumi Selatan ini menjadi destinasi wisata yang siap menyambut para pelancong. Bukan hanya keindahan alam yang begitu indah dengan spot-spot mengagumkan di bentang alam nan menakjubkan, untuk akses ke kawasan ini pun kini semakin mudah dijangkau.

Ada banyak spot destinasi wisata alam yang bisa dikunjungi wisatawan untuk berpetualang di kawasan geopark ini. Salah satunya, Curug Sodong, air terjun yang memiliki ketinggian sekitar 20 meter. Secara administratif, Curug Sodong ini berada di kawasan Ciletuh Geopark yang berlokasi di Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat.  Meski terletak di area yang tersembunyi, nyatanya tak membuat curug ini sepi dari wisatawan. Apalagi saat libur akhir pekan dan hari libur nasional.

Untuk akses, bila dari Kota Sukabumi saja memerlukan waktu sekitar 3-4 jam perjalanan. Perjalanan yang harus dilalui apabila bertolak dari Kota Jakarta atau Bandung adalah sekitar 8-10 jam perjalanan normal di luar kemacetan.  Anda bisa menjajal menyambangi tempat wisata Sukabumi ini dengan menggunakan mobil atau touring naik motor. Untuk parkirnya, langsung di depan curug.

Merujuk pada namanya, curug ini dinamakan "sodong" karena banyak cerukan yang meyerupai goa. Nama lainnya adalah Curug Sajodo, karena memang air terjun ini "sejodoh" yakni terdiri dua aliran alias berpasangan. Air terjun teratas di namakan Air Terjun Cikanteh, air terjun kedua di sebut Air terjun Ngalay, namun agak sulit dilihat karena terhalang oleh pepohonan.  Air terjun ini juga memiliki nama lain Curug Cikanteh dan Curug Panganten.

Aliran air di Curug Sodong sangat deras. Hempasan angin yang membawa air pun terasa sangat kuat. Sehingga Anda perlu berhati-hati agar tidak terlalu dekat dengan air terjun. Karena baju Anda bisa dengan mudah basah akibat hempasan air yang mengalir.

Untuk fasilitas sarana dan prasarana di Curug Sodong cukup lengkap dengan adanya tempat parkir, toilet hingga beberapa warung kecil. Untuk tiket masuknya Rp3.000; biaya parkir kendaraan motor sebesar Rp3.000; dan pakir mobil Rp5.000. Hati-hati ketika memutuskan untuk mandi di air terjun Sodong ini.

Info penginapan di sekitar Curug Sodong:
PENGINAPAN MAWAR JAKARTA BERKAH
Kp. Cilele RT 02 RW 03 Desa Ciwaru, Kec. Ciemas, Kab. Sukabumi
Telepon: 0815-6480-4865

Sumber : WisataJabar.com

0 Response to "Pesona Curug Sodong di Kawasan Geopark Ciletuh Sukabumi"

Post a Comment